image - 2024-06-13T210007.374

Anggota Polsek Malingping Polres Lebak Patroli Dialogis Dengan Pedagang Kaki Lima, Sampaikan Himbauan Kamtibmas

Detikperkara.com LEBAK – Pada siang ini anggota Polsek Malingping melaksanakan kegiatan patroli dialogis bersama warga untuk mengetahui situasi yang terjadi di lapangan saat ini sekaligus menyampaikan pesan pesan Kamtibmas secara langsung pada warga guna untuk menyerap berbagai macam Informasi sekaligus menyampaikan pesan pesan Kamtibmas secara langsung. Senin (20/5/2024)

Kegiatan patroli dialogis tersebut seperti yang dilaksanakan oleh personil Polsek Malingping Brigadir, yang menyasar pedagang kaki lima di jalan Seputaran alun alun Malingping. Kegiatan dialogis ini untuk mengantisipasi penggunaan bahan kimia yang sering dijumpai pada makanan yang di konsumsi untuk memunculkan rasa enak dan tahan lama.

Kapolres Lebak AKBP Suyono,S.I.K, melalui Kapolsek Malingping Akp Sugiar Ali Munandar,S.H saat dikonfirmasi mengatakan “Pesan kamtibmas kepada para pedagang kaki lima. Anggota juga mengimbau pedagang agar melaporkan apabila merasakan ataupun mengetahui adanya tindak premanisme pungli ke Polsek Medan Helvetia atau melalui call center 110.”ujarnya.

Di samping itu anggota Polsek Malingping Brigadir Togu yang melaksanakan patroli dialogis juga melakukan saling tukar nomor hp dengan pedagang. Hal ini dilakukan sebagai upaya untuk mempermudah komunikasi dan koordinasi dalam rangka mencegah terjadinya tindak pidana premanisme dan pungli.

Kegiatan patroli sambang tersebut mendapat apresiasi dari para pedagang kaki lima. Mereka merasa senang dan terbantu dengan adanya patroli dari Polsek Malingping.

“Kami merasa aman dan nyaman dengan adanya patroli dari Polisi”, ujar salah seorang pedagang kaki lima.

Dengan adanya patroli sambang dari Polsek Malingping, diharapkan dapat mencegah terjadinya tindak pidana premanisme dan pungli terhadap pelaku usaha khususnya pedagang kaki lima.

(Teh’Nena)

Tags:
image - 2024-05-01T082030.048
image - 2024-05-01T082527.508
WhatsApp Image 2022-09-19 at 07.53.40

Redaksi

Detik Perkara merupakan situs web berita, sebagai media berbagi informasi yang actual, real. dan terpercaya kepada masyarakat.

Releated Post

Stay Connected

Post

Recent