image - 2024-05-01T082030.048

Polsek Klari Melaksanakan Pemasangan Spanduk Dan Baligho Himbauan Pasca Pemilu 2024

Detikperkara.com Polres Karawang – Polsek Klari, Polres Karawang, Polda Jabar, melaksanakan pemasangan spanduk dan Baligho himbauan Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono “JAGA PERSATUAN DAN KESATUAN PASCA PEMILU 2024” Wujudkan Kamtibmas yang aman dan kondusif yang ditujukan Kepada masyarakat Kabupaten Karawang.

Pemasangan spanduk dan Baligho tersebut di pasang di depan Mako Polsek Klari Desa Duren Kec Klari Kab Karawang pada Rabu (20/03/2024)

Tak hanya dengan pemasangan spanduk atau Baligho saja cara polri berikan himbauan tersebut, bahkan melalui Para anggota bhabinkamtibmas Polsek Klari untuk menyampaikan Himbauan tersebut ke warga binaannya.

Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono melalui Kapolsek Klari Kompol Andryan Nugraha mengatakan, Pemasangan Spanduk ini bertujuan menjaga persatuan dan kesatuan serta kedamaian pasca Pemilu 2024, Spanduk tersebut berisi ajakan kepada masyarakat untuk menjaga situasi Kamtibmas dan menciptakan situasi aman, damai dan sejuk pasca pemilu 2024” terangnya.

“Kami mengingatkan warga untuk tidak terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memicu konflik dan perpecahan di masyarakat. Ini juga sebagai upaya preventif kami agar Pemilu bisa berjalan sesuai amanat Undang-Undang,” tegas Kapolsek Klari.

Kapolsek Klari juga mendorong masyarakat untuk terlibat aktif dalam kegiatan sosial dan politik yang membangun persatuan dan kesatuan. Ia juga mengajak masyarakat untuk menjalin dialog yang baik pasca pemilu 2024. Tutup Kompol Andryan Nugraha 

(Teh’Nena)

Tags:
image - 2024-05-01T082527.508
WhatsApp Image 2022-09-19 at 07.53.40
Redaksi

Redaksi

Detik Perkara merupakan situs web berita, sebagai media berbagi informasi yang actual, real. dan terpercaya kepada masyarakat.

Releated Post

Stay Connected

Post

Recent