image - 2024-05-01T082030.048

Personel Polsek Tegalwaru Giat Tarawih dan Sosialisasi Maklumat Kepatuhan Ramadhan 

Detikperkara.com KARAWANG – Untuk peringatkan agar masyarakat patuh akan hukum dan aturan yang berlaku di Bulan Ramadhan 1445 Hijriah dari Kepolisian Republik Indonesia. 

Dengan gencar sosialisasi maklumat dari kepolisian pun di gaungkan oleh personel Polsek Tegalwaru Polres Karawang. 

Sosialisasi pun disampaikan dari berbagai jenis kegiatan masyarakat seperti kumpulan dan kegiatan lain seperti pengajian, rapat dan Tarawih. 

Seperti yang dilakukan oleh Personel Polsek Tegalwaru. Sabtu (23/3) kemarin, melaksanakan sosialisasi Maklumat Kepatuhan Masyarakat di bulan Ramadhan saat gelar Tarawih keliling di Masjid Nurul Iman Desa Cintawargi. 

“Benar, personel Polsek Tegalwaru tengah terus mensosialisasikan maklumat Kepatuhan Masyarakat Pada Bulan Suci Ramadhan 1445 H., ” Kata Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono SH.,SIK.,Msi, melalui Kapolsek Tegalwaru, Iptu. Pol. Ata,SH. Minggu (24/3). 

Kapolsek pun berharap masyarakat bisa mematuhi isi dan aturan maklumat itu. 

“Dan harapan kami, masyarakat bisa patuh dengan aturan yang berlaku di bulan penuh Rahmat ini,” Ujar kapolsek. 

Sampai kegiatan tarawih dan sosialisasi maklumat kepatuhan masyarakat di Bulan Ramadhan itu berlangsung. 

Situasi berjalan aman dan lancar juga kondusif 

(Teh’Nena)

Tags:
image - 2024-05-01T082527.508
WhatsApp Image 2022-09-19 at 07.53.40
Redaksi

Redaksi

Detik Perkara merupakan situs web berita, sebagai media berbagi informasi yang actual, real. dan terpercaya kepada masyarakat.

Releated Post

Stay Connected

Post

Recent