Detikperkara.com LEBAK – Dalam rangka Pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024 di Hari Pertama, Polres Lebak Polda Banten melaksanakan Gelar Apel Malam Pasukan Pos Pengamanan Operasi Lilin 2024. dipimpin oleh (Pa Pospam) IPDA Agus RM bertempat di Depan Gereja Pasundan Rangkasbitung (21/12/2024).
Dalam Apel Gelar Pengamanan Pasukan Oprasi Lilin 2024, Pa Pospam IPDA Agus RM, mengatakan Amanat Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri), yang menyampaikan bahwa apel gelar pasukan ini merupakan bentuk komitmen tugas untuk mengecek kesiapan personel maupun sarpras dalam rangka pengamanan perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, sehingga seluruhnya dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.
“Untuk itu, kita harus mempersiapkan seluruh rangkaian pengamanan dengan sebaik-baiknya. Terlebih lagi pengamanan (Nataru) kali ini bersamaan dengan pengamanan sisa tahapan Pilkada serentak, sehingga perlu diantisipasi adanya potensi gangguan lainnya dapat terjadi,” Ucap IPDA Agus RM.
Masih kata IPDA Agus RM, Untuk itu, saya berharap rekan-rekan dapat mewaspadai berbagai potensi kerawanan, baik pada jalur penyeberangan, serta kepadatan penumpang pada transportasi umum hingga kepadatan pengunjung dan keramaian di jalur jalan sunan kalijaga pasar Rangkasbitung sampai penyebrangan rel kreta api.
“Selanjutnya, keamanan penyelenggaraan ibadah juga menjadi bagian penting yang tidak terpisahkan dalam rangkaian pengamanan Nataru. Oleh karena itu, pastikan setiap tempat ibadah telah disterilisasi, lakukan deteksi dan preventive strike untuk mencegah terjadinya aksi teror,” pungkasnya.
Selain itu, libatkan Dinas Perhubungan dan lainya. keagamaan untuk ikut serta dalam kegiatan pengamanan sehingga dapat meningkatkan tenggang rasa dan toleransi beragama. Kita harus mampu menjamin seluruh rangkaian ibadah maupun perayaan tahun baru berjalan dengan aman dan kondusif tanpa adanya gangguan sekecil apapun,” sambungnya.
“Terima kasih dan apresiasi setinggi tingginya kepada seluruh personel pengamanan
terdiri dari unsur TNI-Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, dan lainnya, maupun seluruh pihak terkait lainnya dalam mendukung Pos Pengamanan Operasi Lilin 2024,” Papar Pak Pospam IPDA Agus RM.
(Teh’ Nena)