Detikperkara.com Panimbang – Dalam rangka menyambut Pilkada Serentak 2024, Polsek Panimbang menggelar sosialisasi kepada masyarakat untuk menjadi pemilih yang cerdas. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mengenai pentingnya memilih dengan bijak, terutama di tengah maraknya berita hoaks yang dapat menyesatkan opini publik. Sabtu (26/10/2024).
Kapolsek Panimbang, AKP Ilman Robiana , dalam sambutannya menyampaikan bahwa pemilih yang cerdas harus mampu menyaring informasi yang diterima. “Di era digital ini, banyak berita yang tidak benar beredar. Kami ingin masyarakat bisa membedakan mana informasi yang valid dan mana yang hoaks,” ujar Kapolsek.
Sosialisasi ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh masyarakat dan pelajar. Dalam kegiatan tersebut, pihak Polsek juga membagikan tips untuk memverifikasi informasi serta cara mengenali berita yang menyesatkan.
Peserta sosialisasi terlihat antusias mengikuti penjelasan dan diskusi yang berlangsung. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat menggunakan hak suara mereka dengan bijak dan tidak terpengaruh oleh informasi yang tidak akurat.
Polsek Panimbang berkomitmen untuk terus melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat, agar proses pemilihan kepala daerah berlangsung secara demokratis dan berkualitas.
(Teh’Nena)