Detikperkara.com Pandeglang – Polsek Bojong Polres Pandeglang melaksanakan patroli mobile malam hari di wilayah hukum Polsek Bojong pada Minggu malam, 21 Juli 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah dan mengantisipasi terjadinya aksi kriminalitas serta menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Patroli mobile ini dilakukan oleh sejumlah personel Polsek Bojong yang bergerak secara aktif di berbagai titik rawan kejahatan di wilayah hukum Polsek Bojong. Petugas melakukan pemantauan dan pengawasan terhadap situasi lingkungan, serta berinteraksi dengan masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman.
Kapolsek Bojong, IPTU Rodiansyah, menyatakan bahwa patroli mobile ini merupakan bagian dari upaya preventif Polsek Bojong dalam menjaga keamanan di wilayahnya. “Kami berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Bojong. Patroli mobile ini kami lakukan secara rutin untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas dan memberikan rasa aman kepada masyarakat,” ujarnya.
Masyarakat di wilayah hukum Polsek Bojong menyambut baik kegiatan patroli mobile ini dan mengapresiasi kehadiran petugas kepolisian di lingkungan mereka. Mereka berharap kegiatan patroli malam ini dapat terus dilaksanakan secara rutin untuk memastikan keamanan di wilayah mereka.
(Teh’Nena)