image - 2024-06-13T210007.374

Personil Polsek Curugbitung Polres Lebak Laksanakan Ops Ketupat Maung 2024 di Pos Jaga Wisata Ranggawulung

Detikperkara.com LEBAK – Dalam rangka mewujudkan sitkamtibmas yang kondusif serta memberikan rasa aman dan nyaman masyarakat merayakan Idul Fitri 1445 H / 2024, Polsek Curugbitung Polres Lebak mendirikan Pos Jaga wisata di Wisata alam Ranggawulung, Kecamatan Curugbitung, Kabupaten Lebak, Banten. Jum’at (12/04/2024).

Berdasarkan Surat Perintah Kapolres Lebak Polda Banten Nomor : Sprin/1096/lll/OPS.1.1./2024 bahwa operasi Kepolisian Kewilayahan dengan sandi Operasi Ketupat Maung 2024 dimulai dari tanggal 04 April 2024 sampai dengan tanggal 16 April 2024.

Menurut Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono, S.I.K melalui Kapolsek Curugbitung AKP Hendro Bahar, S.H mengatakan “Ya, hari ini kami dari Polsek Curugbitung kembali melaksanakan Operasi Kepolisian Kewilayahan dengan sandi Ops Ketupat Maung 2024 dan untuk wilayah kecamatan Curugbitung di tempatkan di Pos jaga Wisata Ranggawulung.” Ujarnya

Saat ini untuk Pos jaga wisata Ranggawulung terpantau ramai dan personil Polsek Curugbitung yang ditunjuk melaksanakan pengamanan sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan.

Saat ditemui Kapolsek menjelaskan “Untuk saat ini untuk pengunjung dan aktivitas di pos jaga wisata Ranggawulung masih terpantau ramai pengunjung dan personil Polsek Curugbitung yang akan berjaga di Pos jaga wisata Ranggawulung ini setiap harinya akan dibantu dari Posmil Curugbitung dan ada juga dari BPBD, Tim Nakes, Pramuka serta Relawan yang ada di kecamatan Curugbitung.” Jelas Hendro.

 “Semoga Sinergitas yang kami bangun dan kami jaga nanti dapat memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat khususnya yang akan berlibur ke Wisata alam Ranggawulung nantinya serta Operasi Kepolisian Kewilayahan dengan sandi Ops Ketupat Maung tahun 2024 ini dapat berjalan dengan baik tanpa adanya sesuatu hal atau kejadian sekecil apapun.” Tutup Hendro.

(Teh’Nena)

Tags:
image - 2024-05-01T082030.048
image - 2024-05-01T082527.508
WhatsApp Image 2022-09-19 at 07.53.40

Redaksi

Detik Perkara merupakan situs web berita, sebagai media berbagi informasi yang actual, real. dan terpercaya kepada masyarakat.

Releated Post

Stay Connected

Post

Recent