image - 2024-06-13T210007.374

Ngobrol Bareng Dengan Pimpinan Ormas,Kapolres Serang Ajak Jaga Kondisivitas Kamtibmas

Detikperkara.com SERANG – Dalam rangka menjalin silaturahmi serta menjaga kondusifitas kamtibmas, Kapolres Serang AKBP Candra Sasongko melakukan ngobrol bareng dengan para Pimpinan Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) se-Kabupaten Serang.

Kegiatan silaturahmi dengan Pimpinan Ormas dalam program “Ngariung Iman Ngariung Aman” ini diadakan di Markas Cabang Laskar Merah Putih (LMP) di Jalan Raya Cikande – Rangkasbitung, Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang, Selasa (21/5/2024).

Pengurus Ormas yang hadir diantaranya, Formasi Cikoja, Laskar Merah Putih, Front Persaudaraan Islam, BPPKB, PPBNI, FKPPI, LAPBAS, ALIBABA, Badak Banten dan GRIB.

AKBP Condro Sasongko mengatakan, tujuan dari acara ini untuk mengajak ormas berkolaborasi demi terjaganya kondusifitas kamtibmas Kabupaten Serang yang aman dan nyaman. 

Dalam kesempatan itu, Kapolres mengatakan bahwa dalam menjaga kondusifitas kamtibmas, Polri dalam hal ini Polres Serang tidak dapat bekerja sendiri. Peran ormas sangat dibutuhkan dalam membantu menjaga kamtibmas.

“Jadi ormas harus berperan aktif dalam menjaga kondusifitas kamtibmas karena polisi tidak dapat bekerja sendiri. Dengan kamtibmas yang aman dan nyaman, insha Allah dapat meningkatkan investasi di Kabupaten Serang dan akan mengentaskan angka pengangguran,” ujar pria kelahiran Trenggalek, Jawa Timur itu. 

Usai melaksanakan bincang-bincang, Kapolres melaksanakan minum kopi bersama dan dilanjutkan dengan pemberian bingkisan sembako kepada pengurus ormas yang hadir dalam kegiatan itu.

“Mudah-mudahan bingkisan sembako dapat diterima dan dipergunakan sebaik mungkin untuk membantu kebutuhan keluarga,” ungkap mantan Kasubdit Tipidter dan Tipidsus Ditreskrimsus Polda Banten itu.

(Teh’Nena)

Tags:
image - 2024-05-01T082030.048
image - 2024-05-01T082527.508
WhatsApp Image 2022-09-19 at 07.53.40

Redaksi

Detik Perkara merupakan situs web berita, sebagai media berbagi informasi yang actual, real. dan terpercaya kepada masyarakat.

Releated Post

Stay Connected

Post

Recent