image - 2024-06-13T210007.374

Kegiatan Cipta Kondisi dan Patroli (Blue Light Patrol) Gabungan Polri, TNI Dan Instansi Terkait (Pol PP Dan Dinsos Kota Cilegon)

IMG-20240616-WA0023

Detikperkara.com Cilegon – Pada hari Minggu tanggal 16 Juni 2024 jam 01.00 Wib di Daerah Hukum Polres Cilegon dilaksanakan kegiatan Cipta Kondisi dan Patroli (Blue Light Patrol) gabungan Polri, TNI dan Instansi Terkait (Pol PP dan Dinsos kota Cilegon). 

Wakapolres Cilegon Polda Banten KOMPOL Rifki Seftirian Yusuf pada saat apel gabungan menekankan bahwa kegiatan Cipta Kondisi dan Patroli gabungan ini dalam rangka antisipasi penyakit masyarakat berupa, Prostitusi, peredaran Minuman Keras, Perjudian dan kejahatan Jalanan menjelang hari raya Idul Adha 1445 H Tahun 2024.

Agar situasi kondusif di daerah hukum Polres Cilegon Polda Banten dan masyarakat dapat beraktivitas dengan aman dan nyaman serta di laksanakan dengan cara humanis.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres Cilegon KOMPOL Rifki Seftirian Yusuf , Kabagops Polres Cilegon AKP Choirul anam ,Kasat Sabhara Polres Cilegon AKP Asep Gundara yela,Pasi Ops Kodim 0623/Clg KAPTEN Inf Ratono, Pasi Ops Subkogartap/Garnisun Clg KAPTEN Laut TB. Gunawan,Kasi Dalops Satpol PP Kota Cilegon Saudara. Andiano Setyawan,Kabid Dinsos Kota Cilegon Saudara Suryana

Patroli gabungan dipimpin oleh Wakapolres Cilegon Polda Banten KOMPOL Rifki Seftirian Yusuf 

Unsur yang hadir dalam kegiatan tersebut dari TNI / Kodim 0623 Cilegon, Tim Jawara Polres Cilegon,Gabungan Reskrim / Intel Polres Cilegon, Satpol PP Kota Cilegon, Dinsos Kota Cilegon.

Target sasaran

1. Grand Krakatau

2. Bedeng Jaksa

3. Hotel Kalyana Mita 

Hasil dari Kegiatan tersebut telah diamankan Perempuan 20 orang,Laki-laki 15 orang dan Motor 11 Unit.

Selanjutnya dibawa ke Polres Cilegon untuk dilakukan pendataan oleh Dinsos Kota Cilegon yang didampingi oleh personil Satreskrim serta membuat surat pernyataan, kemudian akan dipulangkan kepada keluarga masing-masing.

Alhamdulillah pada saat kegiatan Cipta Kondisi dan Patroli (Blue Light Patrol) gabungan Polri, TNI dan Instansi Terkait (Pol PP dan Dinsos kota Cilegon) berjalan lancar dan kondusif.”tutupnya.

(Teh’Nena)

Tags:
image - 2024-05-01T082030.048
image - 2024-05-01T082527.508
WhatsApp Image 2022-09-19 at 07.53.40

Redaksi

Detik Perkara merupakan situs web berita, sebagai media berbagi informasi yang actual, real. dan terpercaya kepada masyarakat.

Releated Post

Stay Connected

Post

Recent