image - 2024-06-13T210007.374

Antisipasi Judi Online, Wakapolres Lebak Dan Si Propam Polres Lebak Cek Handphone Personil

IMG-20240624-WA0017

Detikperkara.com Lebak – Guna mengantisipasi Judi Online, Wakapolres Lebak Polda Banten Kompol Nono Hartono, SH, MH didampingi Kasi Propam Polres Lebak Ipda MS Mochtar dan Personil Si Propam Polres Lebak melaksanakan Pengecekan Handphone Personil di lapangan Mapolres Lebak. Senin (24/6/2024).

Kegiatan tersebut dilaksanakan setelah melaksanakan Apel pagi Jam Pimpinan yang dipimpin oleh Wakapolres Lebak Kompol Nono Hartono, SH, MH dan diikuti oleh Para PJU Polres Lebak, Personil Polres Lebak dan ASN.

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono, SIK melalui Wakapolres Lebak Kompol Nono Hartono, SH, MH mengatakan,

“Ya pagi ini kami Wakapolres Lebak didampingi Kasi Propam Polres Lebak dan Personil Propam melaksanakan pengecekan Handphone Personil Polres Lebak,” ujar Nono.

“Kegiatan ini dilaksanakan Menindak lanjuti atensi dan perintah pimpinan terkait judi online, kita ingin memastikan bahwa personil Polres Lebak tidak terlibat judi online dan ataupun menjadi backing perjudian,” terangnya.

“Pemeriksaan dan razia ini akan rutin dilaksanakan baik untuk personil Polres Lebak maupun Personil Polsek Jajaran,” ungkap Nono.

“Kami akan menindak tegas bila diketemukan personil Polres Lebak yang terlibat judi online ataupun menjadi backing perjudian,” tegasnya.

(Teh’Nena)

Tags:
image - 2024-05-01T082030.048
image - 2024-05-01T082527.508
WhatsApp Image 2022-09-19 at 07.53.40

Redaksi

Detik Perkara merupakan situs web berita, sebagai media berbagi informasi yang actual, real. dan terpercaya kepada masyarakat.

Releated Post

Stay Connected

Post

Recent