New Project - 2024-11-10T150251.683

Ketua Poktan Berkah Tani Sejahtera Sukaseneng, Setiobowo: Pembangunan Jalan Usaha Tani Merupakan Langkah Strategis untuk Majukan Sektor Pertanian

PANDEGLANG, |detikPerkara Proyek pembangunan Jalan Usaha Tani diharapkan mampu mempermudah akses transportasi bagi petani dan hasil panen mereka menjadi lebih lancar, efisien, dan ekonomis, Selasa (17/09/2024).

“Dengan adanya Pembangunan Jalan Usaha Tani ini akses transportasi petani lancar dan pembangunan tersebut merupakan langkah strategis untuk majukan sektor pertanian khususnya di wilayah Kecamatan Cikeusik,” terang Setiobowo ketua Poktan Berkah Tani Sejahtera Sukaseneng – Cikeusik.

Setiobowo menjelaskan bahwa Jalan Usaha Tani Hortikultura dari Satuan Kerja Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Pandeglang yang diselenggarakan secara Swakelola oleh Kelompok Tani Berkah Tani Sejahtera berlokasi di Kampung Kiara Jangkung Desa Sukaseneng Kecamatan Cikeusik dalam proses pekerjaan.

“Kami semaksimal mungkin dalam pelaksanaan kegiatan sesuai perencanaan teknis pembangunan, sehingga manfaat yang diharapkan bagi masyarakat desa jalan dapat digunakan untuk jangka panjang,” papar Ketua Poktan Berkah Tani Sejahtera itu.

Ia juga mengatakan bahwa Tokoh masyarakat menyambut positif terhadap pembangunan jalan usaha tani ini.

“Mereka menyatakan bahwa jalan ini akan menjadi sarana vital yang akan meningkatkan produktivitas pertanian di Desa Sukaseneng khususnya dan umunya menjadi akses untuk mempermudah petani di wilayah sekitar,” ucapnya.

Masih dikatakan ketua Poktan Dengan akses yang lebih mudah, diharapkan petani dapat mengangkut hasil panen lebih cepat dan dengan biaya yang lebih rendah.

“Untuk mendukung kelancaran proyek ini, kami bersama masyarakat juga membangun jembatan secara swadaya hal itu demi para petani agar lebih mudah mengangkut hasil panen, untuk mendukung kegiatan itu dirancang sedemikian rupa sehingga dapat mengakomodasi kendaraan pertanian dan meminimalkan dampak negatif terhadap lingkungan,” bebernya.

Tags:
New Project - 2024-11-17T143841.107
New Project - 2024-11-17T143905.652
New Project - 2024-11-10T150251.683
image - 2024-05-01T082030.048
image - 2024-05-01T082527.508
New Project - 2024-10-06T113305.859
WhatsApp Image 2022-09-19 at 07.53.40
Posted in

Redaksi

Detik Perkara merupakan situs web berita, sebagai media berbagi informasi yang actual, real. dan terpercaya kepada masyarakat.

Releated Post

Stay Connected

Post

Recent