image - 2024-05-01T082030.048

Kades Surianeun Berikan Insentif Lembaga Kemasyarakatan Desa Tahap I Tahun Anggaran 2024

IMG-20240430-WA0027

Pandeglang, detikPerkara Pemerintahan Desa Surianeun Kecamatan Patia Kabupaten Pandeglang, salurkan intensif honor bagi Lembaga Kemasyarakatan Desa (LKD), yang terdiri dari RT, RW, Kader Posyandu, Guru Ngaji dan Linmas.

“Untuk pembagian honor kami berikan langsung kepada masing-masing penerima sebanyak 110 orang, diantaranya RT 25 Orang, RW 6 Orang, Kader Posyandu 20 Orang, Guru Ngaji 30 Orang dan Linmas 23 Orang,” kata Muhammad Rizali Assukron Kades Surianeun Kecamatan Patia.

Lanjut Sukron Kades Surianeun menyampaikan untuk penyaluran intensif honor untuk Lembaga Kemasyarakatan Desa (LKD), sebanyak empat bulan yaitu pada Januari -April 2024.

“Penyaluran intensif honor tersebut untuk semua LKD sudah kami salurkan, oleh sebab itu agar untuk para LKD lebih semangat lagi dalam menjalankan tugasnya di masing-masing wilayah, karena tetap harus bisa mengedepankan pelayanan terhadap masyarakat,” ujarnya.

Selain itu, Kades Suriameun mengatakan Lembaga Kemasyarakatan Desa (LKD), memiliki hak dan kewajiban dalam menjalankan amanahnya masing-masing, sehingga, sehingga ada intensif juga yang harus diterima oleh para anggota LKD.

“Pemdes Surianeun juga tidak terlepas dari pada bantuan para anggota LKD dalam menjalankan tugas pemerintahan,” terangnya

Tidak hanya itu, semua para pegawai yang masuk pada elemen lingkungan Pemerintahan Desa, segala hak serta kewajibannya harus terpenuhi, karena LKD juga bagian dari pada pekerja pelayanan publik.

“Oleh sebab itu, semuanya menjadi tanggungjawab Pemerintahan Desa, baik itu pekerja sebagai perangkat desa maupun pada Lembaga Kemasyarakatan Desa,” imbuhnya.

Syukriah Salah seorang Guru ngaji di Desa Surianeun Kecamatan Patia membenarkan, bahwa pihaknya sudah menerima honor selama empat bulan mulai Januari sampai April 2024, dari Pemerintahan Desa melalui Lembaga Kemasyarakatan Desa (LKD).

“Insentif honor sudah kami terima selama empat bulan, dan itu bukan hanya saya giru ngaji saja yang menerimanya melainkan mulai dari RT, RW, Kader Posyandu, Linmas, kami ucapkan terima kasih kepada Pemerintahan Desa Surianeun yang sudah memberikan haknya untuk kami terima,” tuturnya.

Tags:
image - 2024-05-01T082527.508
WhatsApp Image 2022-09-19 at 07.53.40
Posted in
Redaksi

Redaksi

Detik Perkara merupakan situs web berita, sebagai media berbagi informasi yang actual, real. dan terpercaya kepada masyarakat.

Releated Post

Stay Connected

Post

Recent